Kodim 0422/LB

Kodim 0422/LB

Anggota Kodim 0422/Lampung Barat Melaksanakan Lari Pagi Untuk Menjaga Kesehatan Dan Kebugaran Tubuh di Masa Pandemik Covid-19



Anggota Kodim 0422/Lampung Barat melaksanakan apel pagi dalam rangka mengecek kesiapan anggota Kodim dalam melaksanakan tugas sehari-hari dan pelaksanaan kegiatan aerobik. Kegiatan di ikuti seluruh anggota Makodim dan PNS, bertempat di lapangan Apel Makodim 0422/Lampung Barat Rabu, (03/06/20).


Pelaksanaan kegiatan Aerobik ini mempunyai tujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaraan tubuh prajurit. Karena apabila prajurit tidak sehat, maka prajurit tersebut tidak bisa melaksanakan tugas dengan baik. Mengawali kegiatan Aerobik ini, prajurit melaksanakan gerakan pemanasan agar pada saat pelaksanaannya tidak mengalami cidera ataupun hal-hal yang tidak diinginkan. 


Setelah kegiatan pemanasan selesai, dilanjutkan dengan lari joging memutari lapangan Makodim 0422/Lampung Barat, Kegiatan Aerobik ini sangat digemari prajurit, karena selain untuk menjaga kebugaran tubuh kita, kegiatan Aerobik ini juga bisa menambah kekompakan antar prajurit.

Komandan Kodim (DANDIM) 0422/Lampung Barat Letnan Kolonel Czi Benni Setiawan, S.T,  juga mengatakan bahwa dengan berolah raga yang teratur kita bisa memiliki badan yang sehat dan mampu menjaga ketahanan tubuh sebagai seorang prajurit demi menunjang tugas sehari-hari dan tidak hanya itu juga berolahraga sangat lah penting untuk meningkatkan Imun di dalam tubuh pasca Pandemik Covid-19 pada saat ini.

Tidak ada komentar