Kodim 0422/LB

Kodim 0422/LB

Babinsa 422-04/Balik Bukit Monitoring Bencana Longsor

Babinsa 422-04/Balik Bukit Monitoring Bencana Longsor 



Liwa- Terkait dengan adanya laporan dari warga setempat dengan adanya kejadian bencana alam longsor yang terjadi di KM 20 Jalan  Negara Kota Liwa - Krui Pesisir  Barat, Pekon Way Mercik-Kubu Perahu Kec. Balik Bukit Kab. Lampung Barat, pada sabtu 9/5/2020 pagi, Bhabinsa 422-04/Balik Bukit terjun langsung memonitor wilayah yang terdampak bencana.

Bencana Alam Berupa Tanah Longsor di KM 20 Jalan yang menghubungkan antara dua Kabupaten, Yakni Kabupaten Lampung Barat dan Kabupaten Pesisir Barat tertutup oleh tanah yang mengakibatkan terputus akses jalan yang memang menjadi sarana utama lintas transportasi.

Hal ini di akibatkan  dari Intensitas  Hujan yang cukup tinggi sepanjang Hari yang terjadi beberapa pekan ini.  Material Longsor yang menutupi badan jalan diperkirakan melimpah disepanjang jalan dengan Panjang 500 Meter dan Lebar 12 Meter serta Ketinggian  Tumpukan mencapai 2 Meter  mengakibatkan Jalan Penghubung Kab. Lampung Barat dengan Pesisir Barat  Propinsi Lampung  tidak dapat dilalui oleh Kendaraan Roda dua maupun roda empat.

Dalam Hal ini Upaya Yang dilakukan oleh  Babinsa Koramil 422-04/Balik Bukit Melaporkan kejadian tersebut kepada satuan dan  Berkoordinasi dengan Pemda Lampung dalam hal ini BPDB    untuk Mengatasi Bencana tersebut sehingga Jalan penghubung  berfungsi Kembali.

Tidak ada komentar