Kodim 0422/LB

Kodim 0422/LB

Dalam Mencegah Penyebaran Virus Covid-19 Babinsa Koramil 422-01/Pesisir Utara Terus Laksanakan Operasi Gaplin Protokol Kesehatan

Dalam pencegahan penyebaran Virus Covid-19 Babinsa Koramil 422-01/Pesisir Utara melaksanakan Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan, seperti yang di lakukan oleh Serda Duloh Anggota Koramil 422-01/Pesisir Utara pada saat ini, Sabtu (08/08/2020).


Babinsa Koramil 422-01/Pesisir Utara melaksanakan Operasi penegakan disiplin protokol kesehatan di pasar, tepatnya Pekon Kerbang Langgar Kecamatan Pesisir Utara bertujuan untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19, dengan cara menghimbau dan mengingatkan pengunjung pasar untuk selalu menggunakan masker.


Sampai saat ini masih di temukan warga masyarakat yang belum sadar diri, untuk menggunakan masker bilamana berpergian keluar rumah atau berkunjung di tempat - tempat keramaian, Ucap Serda Duloh.

Tidak ada komentar