Danramil 422-03/Pesisir Tengah Turun Langsung Dalam Pencegahan Penyebaran Virus Covid-19
Anggota Komando Rayon Militer (Koramil) 422-03/Pesisir Tengah laksanakan kegiatan sosialisasi dan himbauan tentang pencegahan penyebaran Virus Covid-19 yang di pimpin langsung oleh Komandan Koramil (Danramil) 422-03/Pesisir Tengah Kapten Arm Sahabudin, di Kecamatan Pesisir Tengah Kabupaten Pesisir Barat, Selasa (22/09/2020).
Tidak hanya Anggota Koramil 422-03/Pesisir Tengah saja tetapi dari instansi - instansi lain, juga ikut serta dalam mensosialisasikan pencegahan penyebaran Virus Covid-19, Di antaranya Anggota Polsek Pesisir Tengah dan Pemda Pesisir Barat.
Dalam kegiatan sosialisasi ini, mengingatkan dan menghimbau masyarakat khususnya warga masyarakat Kecamatan Pesisir Tengah, Untuk selalu menggunakan masker, jaga jarak dan rajin cuci tangan sesuai anjuran pemerintah tentang aturan protokol kesehatan Covid-19.
Komandan Koramil (Danramil) 422-03/ Pesisir Tengah Kapten Arm Sahabudin menyampaikan, Guna memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19, Kami selalu mendukung serta terus menerus memberikan sosialisasi tentang pencegahan penyebaran Virus Covid-19, kepada masyarakat agar masyarakat selalu mematuhi aturan serta himbauan pemerintah, Ucapnya.
Post a Comment